Pages

Sabtu, 22 November 2008

Leukimia

Penyakit kanker darah (leukimia) menduduki peringkat tertinggi kanker pada anak. kanker adalah sejenis penyakit pertumbuhan yang berlebihan, dari sel jaringan tubuh yang asalnya normal berubah menjadi tidak normal dan bersifat ganas. Sel-sel tersebut tidak terkontrol dan tidak berbentuk.
Leukimia adalah suatu jenis kanker darah, dimana sel darah putih kita diproduksi melebihi yang seharusnya ada. Seperti halnya penyakit kanker yang lain, leukemia jarang menimbulkan gejala tertentu. Pada umumnya badan tambah kurus dan cenderung kurang darah (HB turun). Biar diberi vitamin juga tidak naik dan setelah diperiksa secara mendetail baru terlihat.
Sangat sulit mengatakan penyebab dan pencegahan leukemia karena datangnya juga tidak diketahui. Sampai saat ini penyebab pasti masih dicari. Ada beberapa gejala penyakit leukemia. Gejalanya antara lain : rasa lesu atau lelah, wajah pucat, demam yang tidak jelas sebabnya, perdarahan abnormal, biasanya di kulit dan mudah dilihat. Gejala lain, penderita akan merasa nyeri pada tulang, perut yang teraba keras atau membengkak. Terkadang, ditemukan pula benjolan-benjolan di kulit, pembengkakan gusi, atau kelumpuhan otot wajah atau tungkai tanpa sebab yang jelas.

Pengobatan penyakit leukemia memerlukan waktu yang lama. Paling cepat lima tahun, bahkan bisa lebih, apalagi jika saat ditemukan penyakitnya sudah mencapai stadium tiga. Pengobatannya sendiri merupakan kombinasi antara operasi, radioterapi, dan kemoterapi. Jadi, tidak begitu berbeda dengan pengobatan kanker lainnya.

0 thoughts: