Kepada kamu yang berinisial HAN,
aku selalu menerka-nerka:
Ketika kau mengetikkan namamu di mesin pencari
itu
adakah salah satu yang akan membawamu ke
tulisan ini?
Tulisan tentang ketidaknyamananku terhadapmu.
Bagiku, kau mendominasi ingatan. Karena itulah aku menulis surat ini untukmu. Agar suatu hari, saat aku tak sanggup mengingat lagi, kau tetap mengabdi. Mengabdi dalam tulisanku. Mengabdi dalam kisahku.
0 thoughts:
Posting Komentar