Pages

Rabu, 17 September 2014

Selamat Ulang Tahun Asti





Kepada jenderal tampan, jerapah birunya aku suka sekali. 
Dia menemani kemanapun Mike pergi. Terima kasih banyak.

Terima kasih untuk buku Paman Gobernya ya.
Carl Barks itu penulis komik anak-anak favoritku dari dulu sampai sekarang.
Kapan-kapan aku akan membacakannya untukmu.

Hei power rangers, kue hello kitty nya lucu sekali. Terima kasih.

Terima kasih juga sudah rela membelikan novelnya di saat aku tak sempat menonton filmnya.

Terima kasih Mbak Nadia, untuk tiga buku jerapahnya yang sudah di desain sendiri.
Buku ini tidak akan ditemukan di tempat lain.

Untuk Nimas dan Nurul, kalian hebat, tahu saja novel apa yang pernah ada di list ku.
Terima kasih banyak. Pasti akan ku baca.


Untuk kue kedua, si Tom, terima kasih. Akhirnya habis juga ya kita makan bertiga.

Terakhir, terima kasih untuk power rangers.
untuk kejutan dengan rencana konyol nya di hari ulang tahunku.


dan yang paling spesial, terima kasih untuk mama dan papa. entah perlu berapa juta terima kasih yang harus asti tuliskan di sini untuk mama dan papa.


serta untuk semua pihak baik yang ku balas ucapan selamatnya ataupun yang tidak. maaf dan terima kasih. juga untuk setoples coklat yang tidak sampai, untuk sebongkah doa yang diam-diam kalian terbangkan untukku, terima kasih banyak.



with love,
Diwiasti Firdausi Yasmin



NB: Kakek, selamat ulang tahun juga ya. Asti punya kue ulang tahun dua, kakek mau yang mana? Yang gambar Tom atau Hello Kitty? 





satu demi satu






doakan agar aku tetap bertahan
menyebut nama-namamu satu demi satu
di dalam doa-doaku.
tak banyak yang kupinta
keimanan dan kesehatan bagimu
serta kekuatan untuk mensyukuri keduanya
dan kemudahan serta keberkahan di tiap keperluanmu.
uhibbukum fillah






dalam-dalam









dalam hati, ada kata-kata yang tak pernah terucap.
dalam logika, ada emosi yang tak pernah tertumpah.
dalam hujan, ada kenangan yang kembali didulang.
dalam tulisan, ada rindu yang tak tahu jalan pulang.









tetap setia










carilah ia yang tetap setia mendengarkan, sebanyak apapun kamu bercerita.
carilah ia yang tetap setia menyemangati, sebanyak apapun kamu terjatuh.




















"tak ada yang namanya berpisah baik-baik. karena yang baik, akan memperbaiki, bukan menyudahi."











sang singa padang pasir





seekor singa pemberani pun
terkadang ketakutan
saat menyadari
bahwa padang pasir
yang sangat luas itu
adalah miliknya.


rasa takutnya
ialah karena
ia tahu
bahwa baik buruk dirinya
terjelma pada
apa yang tampak
di padang pasir itu.






i used to be







dianggap pemimpi
coba raih yang tampak
mustahil


dianggap pengkhayal
coba capai yang kelak
mahal